Login

 

 
 

Artikel: Mata Air Panas - Cisolok

 

 artikelgalerilokasiforum

 


[navigasi.net] Mata Air Panas - Cisolok

Telah dilihat: 7430x

Penulis

:

   Buyung Akram

Referensi

:

-

 

Lokasi

:

-;Cisolok;Sukabumi

Koordinat GPS

:

S6.933565 - E106.453961

Ketinggian

:

170 m

Fotografer

:

 

 

 

 

 

Tanggapan: 0 

 

 

Galeri: 1 

 


Obyek wisata cisolok terletak di kabupaten Sukabumi, dengan jarak kira-kira 10km dari pelabuhan ratu ke arah barat. Saat awal menuju lokasi tersebut, sempat timbul keraguan akan perlu atau tidaknya penulis untuk mengunjunginya mengingat saat itu matahari sudah berada tepat di atas kepala dan pengalaman yang ada memberikan gambaran awal yang biasa-biasa saja akan objek wisata air panas.

Sesampainya dilokasi-pun penulis cenderung menunggu di mobil, menikmati AC sambil istirahat dan memberikan kesempatan pada istri untuk sekedar mengambil beberapa moment menggunakan kameranya. Namun setelah menunggu cukup lama dan yang ditunggu-tunggu belum menujukkan tanda-tanda akan segera kembali akhirnya timbul rasa penasaran dan memutuskan untuk coba melihat lokasi wisata tersebut.


[navigasi.net] Mata Air Panas - Cisolok

Suatu hal yang mengejutkan dan diluar perkiraan terjadi ketika melihat dari mana keluarnya mata air panas cisolok ini. Air panas tersebut memancar keluar dengan tekanan yang cukup tinggi dari dalam tanah yang terletak ditengah-tengah sebuah sungai kecil. Nampak terdapat timbunan batu yang mengitari tiap semburan air panas ini, mungkin sengaja diletakkan sedemikian rupa agar air yang  memancar keluar lebih terarah dan menghasilkan pancaran air yang lebih tinggi. Jangan coba-coba menaruh tangan di atas semburan air tersebut selain tekanannya yang kuat, air yang memancar tersebut juga memiliki panas yang cukup tinggi. Bahkan tetesan air hasil semburan tersebut masih menyisakan kepedihan bila terkena kulit. Karena air yang panas inilah, tampaknya digunakan oleh beberapa pengunjung untuk membeli telur dari penjaja sekitar lokasi dan memasak telur tersebut  dengan merendamnya secara langsung kedalam sungai yang dalam waktu relatif singkat siap disantap 

Air belerang yang dihasilkan dari mata air panas ini dipercaya dapat menyembuhkan penyakit kulit semacam gatal-gatal dan eksim. Pengunjung diperbolehkan berendam secara gratis di sungai namum telah disediakan pula lokasi khusus untuk berenang berenang atau berendam dengan tarif 1000 rupiah untuk orang dewasa dan 500 rupiah utnuk anak-anak. Bila malu berendam ditempat terbuka disediakan pula tempat tertutup sehingga lebih bersifat pribadi dengan tarif sewa 5000 rupiah/jam. Selain itu terdapat fasilitas kamar pijat tradisional bagi yang ingin dipijat terlebih dahulu sebelum berendam di kolam air panas. Kios makanan-minuman, cinderamata dan musholla juga tersedia untuk umum.

Sayang waktu kedatangan kami di siang hari yang terik, menghilangkan selera untuk mencoba berenang atau sekedar berendam sambil menikmati suasana. Mungkin dilain waktu tentunya akan menyempatkan diri untuk mencobanya.

navigasi.net 2003 - 2024